Sering Kirim Barang dengan J&T? Ketahui Cara Cek Resi J&T Berikut!

f:id:fiana:20191216131102j:plain

cek resi jnt

Bagi Anda yang sering mengirimkan barang melalui agen pengiriman J&T, Anda wajib mengetahui cara cek resi J&T. J&T merupakan salah satu agen pengiriman yang sudah tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Cakupan wilayahnya bahkan sudah mencapai ke kota besar hingga ke kecamatan di berbagai daerah. 

J&T bisa dibilang menjadi salah satu agen pengiriman yang paling banyak dipercaya untuk mengantarkan barang konsumen di Indonesia. Oleh karena itu, dengan semakin banyaknya pengguna j&t, maka konsumen perlu mengetahui cara cek resi JnT

 

Mengapa konsumen perlu mengetahui cara cek resi JnT? Karena Anda dapat mengetahui lokasi paket kiriman Anda dan status pengirimannya. Anda dapat memantau perjalanan paket Anda melalui pengecekan resi ini. Untuk cek resi JnT, Anda sekarang sudah dapat mengecek dengan aplikasi android maupun melalui website www.resi.co.id. 

Bagaimana cara cek resi JnT melalui aplikasi atau website? Berikut caranya : 

1. Unduh aplikasi android J&T di handphone Anda

Sebelum melakukan pengecekan, Anda tentunya harus memiliki aplikasi android J&T di handphone. Anda bisa mendapatkannya dengan mengunduh di playstore untuk android atau Appstore untuk iPhone. Pastikan juga Anda memiliki koneksi internet yang baik dan stabil untuk mempermudah proses pencarian. 

2. Buka website www.resi.co.id atau web resmi J&T

Jika Anda tidak ingin mengecek lewat aplikasi, Anda juga bisa mengecek lewat website resmi J&T. 

3. Buka bukti pengiriman paket Anda

Setelah melakukan pengiriman, Anda biasanya mendapatkan tanda bukti pengiriman. Di dalam bukti pengiriman tersebut, tertera nomor resi untuk pengecekan. Untuk J&T, no. resi ada di barcode dan angka di bawahnya. No resi juga dicantumkan di bagian paling bawah lembar bukti pengiriman. Salah satu format resi J&T terdiri dari 12 digit angka.

Contoh nomor resi dapat dilihat dalam gambar berikut : 

1. Masukkan nomor resi Anda ke aplikasi atau website J&T

Setelah membuka aplikasi atau website J&T, Anda akan menemukan menu ‘Track and Trace’. Pada menu tersebut, Anda akan memasukkan nomor resi paket Anda. Setelah memasukkan semua nomornya, Anda dapat mengklik tombol ‘Track’. Cara ini juga berlaku untuk aplikasi android. 

Namun perbedaannya hanya terletak pada lokasi tombol ‘Track’ yang terletak di pojok kanan atas untuk aplikasi android. Untuk tampilan pengecekan resi J&T melalui aplikasi dapat dilihat dalam gambar berikut :

Untuk perhatian bagi pengguna J&T, Anda tidak bisa mengecek nomor resi hanya dengan menggunakan nama penerima atau nama pengirim. Jadi pastikan Anda tidak kehilangan bukti pengiriman sebelum barang Anda sampai di tujuan agar Anda dapat mengecek kiriman Anda dengan mudah. Anda hanya dapat mengecek paket dengan nomor resi yang merupakan kode unik setiap paket yang dikirim. 

Lalu bagaimana jika setelah melakukan pengecekan ternyata tidak ditemukan? Anda harus mengecek kembali nomor resi jika mungkin ada kesalahan dalam pengetikan seperti huruf besar dan kecil, angka dan huruf yang tertukar, dan lain-lain. Hal ini karena kesalahan saat memasukkan nomor resi biasanya menjadi penyebab utama kegagalan tracking yang umumnya terjadi. 

Jika Anda sudah yakin memasukkan nomor resi dengan benar namun data tetap tidak ditemukan, Anda harus segera menghubungi pihak J&T untuk memastikan pengiriman paket Anda atau menghubungi agen (misalnya Anda menggunakan pihak ketiga dalam pengiriman).